Selain sebagai pemberi rasa pada makanan, ternyata garam juga memiliki sejumlah kegunaan untuk mengatasi permasalahan pada kulit, yaitu biduran. Penggunaan garam untuk mengatasi biduran cukup dikenal sebagai salah satu cara ampuh untuk mengatasi biduran.
Uniknya, penggunaannya bukanlah dimakan, melainkan untuk mandi. Lantas, apa manfaat mandi air garam untuk biduran? Yuk kita bahas di artikel ini!
Biduran merupakan suatu kondisi ketika tubuh merespon pelepasan histamin dalam aliran darah yang dipicu oleh faktor-faktor seperti alergi, stres, infeksi, hingga reaksi reaksi autoimun.
Biduran dapat muncul di seluruh tubuh, termasuk lengan, kaki, wajah, punggung, leher, hingga telinga.
Gejala dari kondisi ini antara lain rasa gatal yang cukup intens dan muncul bentol atau pembengkakan pada kulit yang berwarna merah, hingga ruam.
Gejala bisa berlangsung selama beberapa jam hingga beberapa hari, sebelum tiba-tiba menghilang dan muncul lagi di area kulit yang berbeda maupun pada waktu yang berbeda.
Apakah Mandi Air Garam Bisa Menghilangkan Biduran?
Sebelum itu, coba kita bahas dulu tentang kandungan yang ada di dalam garam.
Dikutip dari Harvard T.H. Chan School of Public Health, garam atau natrium klorida (NaCl) mengandung sekitar 40% natrium dan 60% klorida.
Sebagai catatan, tidak semua jenis garam bisa digunakan untuk mandi. Manfaat dari air garam untuk biduran diperoleh dari garam laut atau epsom salt atau magnesium sulfate. Garam epsom memiliki kandungan magnesium, sulfur atau belerang, dan oksigen.
Selain itu, garam epsom memiliki antiinflamasi alami yang dapat digunakan untuk meredakan mengatasi biduran.
Manfaat Mandi Air Garam Untuk Biduran
Secara umum, mandi air garam baik untuk tubuh karena dapat membantu menjangkau area kulit yang terdalam, sehingga dapat menghilangkan iritasi yang menyebabkan gatal-gatal.
1. Mengatasi Gatal
Air garam dapat membantu meredakan reaksi kulit terhadap histamin yang menyebabkan gatal.
Sifat antiinflamasi yang ada pada air garam dapat berguna untuk meredakan peradangan seperti kemerahan dan pembengkakan pada kulit yang terjadi saat biduran.
2. Membersihkan Tubuh
Sifat antibakteri yang ada di dalam garam dapat membuat tubuh lebih bersih dan sehat dari kotoran, debu, zat-zat lain, serta terhindar dari bakteri jahat penyebab biduran.
Partikel garam juga dapat mengangkat sel kulit mati, sehingga dapat dijadikan sebagai exfoliator. Ini dapat menghaluskan tekstur kulit yang mungkin bentol saat biduran.
3. Relaksasi
Dikutip dari healthline.com, magnesium yang menjadi kandungan utama garam epsom dapat digunakan untuk membuat tubuh menjadi rileks dan mengurangi stres. Selain itu juga dapat mengatasi keluhan sulit tidur.
Cara Mengobati Biduran dengan Air Garam
Setelah mengetahui bahwa mandi air garam bisa menghilangkan gatal, berikut ini cara mengobati biduran dengan air garam yang bisa Kamu coba:
- Gunakan 2 cup garam untuk bak mandi atau bathtub ukuran standar.
- Tuangkan garam epsom ke dalam air hangat yang mengalir.
- Aduk hingga garam larut.
- Anda bisa berendam di dalam bak selama 15-30 menit.
- Setelah itu, keringkan tubuh dengan handuk yang bersih dan tidak kasar untuk menghindari iritasi.
Untuk menghindari kulit kering dan iritasi, gunakan pelembap seperti lotion atau body oil. Lakukan prosedur ini hingga gejala biduran berkurang.
Bahaya Mandi Air Garam
Secara umum, mandi dengan air garam bukanlah sesuatu yang berbahaya. Namun, jika tidak dilakukan dengan benar, mungkin akan memicu efek samping tertentu. Berikut ini bahaya mandi air garam:
1. Kulit Kering
Garam diketahui memiliki sifat yang dapat membuat kulit menjadi kering. Jika Kamu mandi air garam terlalu sering maka mungkin dapat menyebabkan kulit pecah-pecah, mengelupas, hingga iritasi.
2. Dehidrasi
Bahaya mandi air garam yang kedua adalah dapat menyebabkan dehidrasi. Hal ini disebabkan karena pori-pori kulit dapat menyerap kadar garam yang dapat mengganggu keseimbangan elektrolit dalam tubuh.
3. Memperparah Masalah Kulit
Meskipun ada banyak manfaat mandi air garam untuk biduran, namun jika Anda sedang mengalami masalah kulit seperti luka, infeksi, maupun radang kulit, sebaiknya hindari mandi menggunakan garam epsom. Hal ini karena dapat memperparah masalah kulit tersebut.
Jika terjadi gejala yang lebih parah, sebaiknya konsultasikan dengan dokter atau ahli untuk penanganan yang tepat.
Minyak Balur Waji untuk Biduran
Jika Kamu ragu menggunakan air garam atau membuat bahan lain sendiri, Kamu bisa pilih solusi pastinya untuk mengatasi masalah biduran.
Produk Kami, Minyak Balur Waji bisa Kamu andalkan untuk mengatasi biduran dengan aman, cepat, dan mudah.
Minyak Waji obat gatal terbuat dari 100% bahan alami pilihan yang sangat baik untuk kesehatan kulit dan mengatasi masalah pada kulit. Mulai dari gatal-gatal, biduran, dan penyakit kulit lainnya. Lebih lanjut, Waji juga bisa diandalkan untuk mengatasi nyeri pada otot dan sendi.
Cukup balurkan Minyak Waji pada area tubuh atau kulit yang mengalami biduran. Biarkan minyak meresap dan lakukan secara teratur hingga kulit kembali normal.